Resep Online

Tumis Kacang Panjang Merah

Tumis Kacang Panjang Merah - Resep OnlineKacang panjang merah? Ya, inilah jenis sayuran yang bakal jadi trend tahun ini. Rasanya renyah sedikit manis. Mengandung betakaroten dan serat yang bagus. Ditumis dengan tauge, jadi renyah-renyah enak!

Bahan:
2 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang
2 butir bawang merah cincang
2 buah cabai merah, iris menyerong
50 g udang kupas, iris kasar
10 helai kacang panjang merah, potong 3 cm
50 g tauge besar
100 ml air
1 sdm sauas tiram
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam

Cara membuat:

  • Tumis bawang merah dan bawang putih hingga wangi.
  • Masukkan cabai, aduk hingga layu.
  • Tambahkan udang, aduk hingga berubah warna.
  • Masukkan kacang panjang, Tutup wajan, biarkan hingga mendidih.
  • Aduk-aduk, masak kembali hingga kacang layu.
  • Masukkan air, tauge, saus tiram, merica dan garam.
  • Aduk hingga layu dan mendidih. Angkat.

Untuk 6 orang
( eka / Odi )

Odilia Winneke – detikFood

Leave a comment

Name: (Required)

eMail: (Required)

Website:

Comment: