Resep Online

Tumis Daun Pepaya Ikan Asin

Tumis Daun Pepaya Ikan AsinMelihat nama masakan ini, pasti akan terbayang rasa pahit dan asin bercampur… mmmhh membayangkannya saja sudah mengundang selera. Masakan ini termasuk yang cepat saji, dengan proses memasak waktu kurang dari 10 menit (jika bahan sudah siap semua), membuat resep ini bisa menjadi andalan jika terburu-buru.  Enjoy !!

Bahan:
150 gr ikan asin pari, potong menurut selera
300 gr daun pepaya, petik daunnya
500 ml air
1 sdt garam
½ sdt lada
½ sdt kaldu instan
50 gr bawang bombai, potong tipis
4 siung bawang putih, iris tipis
4 bh cabai merah, iris bentuk korek api
4 bh cabai hijau, iris bentuk korek api
minyak untuk menggoreng

Cara Membuat:
1. Goreng ikan asin pari sampai kering. Angkat, tiriskan.
2. Didihkan air dan sedikit garam. Masukkan daun pepaya, rebus sampai daunnya empuk. Angkat, tiriskan.
3. Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang bombai dan bawang putih sampai harum, masukkan cabai merah dan cabai hijau aduk rata.
4. Masukkan daun pepaya, garam, lada, dan kaldu instan, aduk rata. Terakhir tambahkan ikan asin pari goreng, aduk rata. Sajikan dengan nasi hangat.

RESEP: NURAINI WAHYUNINGSIH
Sumber : http://female.kompas.com

Leave a comment

Name: (Required)

eMail: (Required)

Website:

Comment: